Senin, 17 Agustus 2009

Komponen Dasar Komputer

Komponen dasar yang menyusun komputer ada 2 komponen yaitu:
1. Hardware
Yaitu perangkat keras yang menyusun sebuah komputer, yaitu:
  • CPU (Central Prosessing Unit) atau lebih akrab kita sebut dengan prosessor berfungsi sebagai pemroses atau otak yang mengerjakan operasi operasi yang dilakukan oleh komputer secara keseluruhan, seperti operasi aritmatika dan operasi logika. Prosessor terdiri dari dua bagian utama, yaitu ALU (Aritmatic Logic Unit) dan unit kontrol. Kecepatan kerja proseesor ditentukan oleh kecepatan clock pada CU-nya(Control Unit). Seperti prosessor misalnya memiliki clock 500 MHz berarti kemampuan kerja prosessor tersebut untuk memproses satu intuksi adalah 1/(500 x 1000.000 Hz) = 0.2 x 1/100.000.000 second.
  • Memory adalah perangkat yang digunakan untuk menyimpan perintah yang dikerjakan komputer atau menyimpan hasil kerja dari komputer. ada dua macam memory yang digunakan dalam komputer, yaitu memori primer dan memori skunder. Primary memory atau memory utama berfungsi sebagai media penyimpanan data yang sedang diproses atau program yang sedang digunakan oleh komputer, dan memory ini bersifat Volatile artinya jika komputer mati maka data yang ada dalam memory utama akan hilang atau bisa dikatakan data yang disimpan bersifat sementara. Sedangkan Secondary memory berfungsi sebagai penyimpan data atau program komputer secara permanen. Jadi walaupun komputer mati program yang disimpan di memory sekunder tidak akan hilang.
  • Input/output devices. Input devices atau perangkat masukan berfungsi sebagai pemberi masukan yang bisa berupa perintah atau pun data. Contohnya keyboard,mouse, touchpad, touchscreen, mic, camera, scanner, dsb. Output devices berfungsi untuk menampilkan atau memberikan hasil keluaran dari komputer, seperti layar monitor, sound/speaker, plotter, printer,dsb.
2. Software
Software atau pernagkat lunak adalah program komputer yang ditulis dengan bahasa khusus yang bisa dimengerti oleh komputer, dibuat untuk menjalankan tugas yang diberikan. yang termasuk Software adalah:
  • Sistem Operasi adalah software yang berfungsi mengendalikan perangkat-perangkat yang ada atau terhubung pada komputer. Tanpa sitem operasi komputer hanyalah sebuah perangkat yang tidak dapat digunakan. Contoh OS(Operating System): Linux, Windows, Mac OS, Unix, DOS, Solaris.
  • Program Utility berfungsi untuk mengerjakan tugas yang tidak bisa dilakukan oleh OS, seperti memformat disk. Contoh dari utility adalah Scanndisk, Norton Utility.
  • Program Aplikasi adalah software yang didesain untuk menyeleaikan suatu tugas atau permasalahan tertentu. Seperti aplikasi pembuat gambar.

Sabtu, 15 Agustus 2009

Menggunaan Gmail di Windows Mail dengan POP

Mungkin kita tidak mempunyai internet di rumah sehingga untuk mengecek email yang masuk ke inbok kita harus keluar rumah membawa laptop untuk mencari jaringan wireless atau mungkin untuk berkoneksi ke internet kita menggunakan telepon di rumah kita yang biayanya biasanya agak mahal. Jika Email yang kita gunakan adalah Gmail, Maka kita bisa menggunakan fasilitas POP3 yang disediakan oleh Google Mail untuk mensettingnya ke dalam Windows Mail maka langkahnya dalah sebagai berikut :


  • Aktifkan POP di akun gmail kita. Sign in ke www.gmail.com.

    • Klik Setting di bagian atas halaman Gmail kita. Klik Forwarding and POP/IMAP.

    • Pilih Enable POP for all mail atau Enable POP for mail that arrives from now on.

    • Pilih tindakan yang akan dilakukan pada Gmail messages setelah mengakses POP.

    • Configure your POP client dan klik Save Changes.

  • Buka Windows Mail

  • Klik menu Tools, dan pilih Accounts..

  • Klik Add...

  • Pilih Email Account, dan klik Next

  • Isikan nama anda kemudian klik Next.

  • Masukkan alamat Gmail anda(username@gmail.com) Klik Next.

  • Selanjutnya isikan kolom-kolom yang mucul dengan informasi berikut:

    • Incoming mail server type : POP3

    • Incoming mail (POP or IMAP) server : pop.gmail.com

    • Outgoing e-mail server(SMTP) name : smtp.gmail.com

    • Outgoing server requiresa autentification : enabled

    • klik Next


  • Isikan alamt Gmail anda (username@gmail.com) dan password, lalu klik Next.


  • Centang pada Do not download my e-mail at this time. Klik Finish.

  • Pada jendela Internet Accounts, pastikan pop.gmail.com akun mail telah dipilih, kemudian klik Properties.

  • Pada tab Advanced , masukkan465 pada kolom bagian Outgoing mail (SMTP), kemudian centang bagian This server requires an encrypted connection (SSL).

  • Centang juga pada bagian This server requires an encrypted connection (SSL) di bawah Incoming mail (POP3). pada Incoming mail (POP3) isikan dengan 995.

  • Klik OK dan kita telah selesai, kemudian Close dari jendela Internet Account, klik Send/Recieve untuk mulai melihat email yang masuk ke inbok kita.


Minggu, 09 Agustus 2009

Enam Syarat Menuntut Ilmu

Dalam sebuah kitab ta'limul muta'alim diterangkan bagimana tata cara kita bisa memperoleh ilmu yang bermanfaat. Disebutkan juga syaratnya agar sesorang berhasil dalam belajarnya. Di dalam kitab itu tersebut sebuah singiran (syair) yang jika dinyanyikan dalam bahasa jawa adaah ssebagai berikut:

  • Ilingo ndak kasil ngelmu anging nem perkoro
  • Bakal tak critaake kumpule kanthi pertelo
  • Rupane limpat loba sobar ono sangune
  • Lan pituduhe guru lan sing suwe mangsane

Syair tersebut kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia maksudnya adalah syarnya orang mencari ilmu itu ada 6, yaitu
  1. Limpat : makna sebenarnya adalah cerdas, tap[i kecerdasan tiap orang berbeda. Jadi mungkin lebih tepatnya jika diartikan kemauan yang keras untuk belajar.
  2. Loba : lapang dada, harus mau menerima masukan dari siapapun demi membangun pribadi yang lebih baik, demi menambah pengetahuan yang ada pada diri kita.
  3. Sobar: dalam menuntut ilmu harus memiliki kesabaran.
  4. Ono sangune: ada biaya, tentu seorang yang ingin belajar membutuhkan biaya yang mungkin saja bisa sangat mahal.tapi biaya memang tidak mungkin tidak harus dipenuhi. semisal untuk transport perjalanan ke majlis ilmu, atau biaya untuk membeli fasilitas yang dibutuhkan dalam belajar.
  5. Pituduhe guru : dengan penjelasan daru guru kita bisa belajar dengan tidak tersesat. tanpa bimbingan seseorang pelajar bisa menafsirkan sesuatu yang benar menjadi salah.
  6. Suwe mangsane : lama waktunya. Hal ini berkaitan dengan sobar, yaitu waktu yang ditempuh bisa saja lama untuk mempelajari sebuah ilmu

Demikian 6 syarat seorang yang ingin belajar dan sukses dalam belajarnya. Semoga tulisan ini bisa membantu teman teman untuk tetap semangat belajar, terutama diri saya sendiri yang sering kali tidak menghiraukan hal-hal tersebut di atas.

Sabtu, 08 Agustus 2009

Sifat manusia

Perbedaan sifat manusia merupakan suatu anugerah dari Tuhan, asal manusia sama dari sari pati tanah dan dengan proses penyatuan sel sperma dan sel telur. Walaupun proses penyatuannya gitu-gitu aja ( U know lah) tetapi hasilnya berbeda, terutama dari segi sifat. Sifat manusia yang berbeda menimbulka keunikan sendiri dan dapat dilihat dari cara mereka kentut. ( lho kok bisa? kita bikin itu bisa). Seperti dibawah ini sifat manusia dilihat dari cara kentutnya :
Orang yang jujur = orang yang ketika kentut mengakui bahwa dia kentut
Orang yang tidak jujur = Orang yang kentut dan menuduh orang lain kentut
Orang yang berwawasan = Orang yang tahu kapan waktunya kentut
Orang yang percaya diri = Orang yang selalu yakin kentutnya gak bau
Orang yang bodoh = Orang yang selalu menahan kentut
Orang yang sadis = Orang yang kentut dan dibekapkan dimuka orang lain
Orang yang sombong = Orang yang suka nyium kentut sendiri
Orang yang ramah = Orang yang suka nyium kentut orang lain
Orang yang sial = Orang yang kentut dan ada yang ikut keluar
Sekarang silahkan nilai diri anda sendiri termasuk yang manakah anda.
( Kutipan dan terjemahan catatan berjudul "sifat jalma dumasar kana rupa-rupa hitutna" karya Uyung SY di facebook)

Rabu, 05 Agustus 2009

Menampilkan Jam di Blogger

Untuk mempercantik blog milik kita salah satunya mungkin kita bisa menambahkan jam di blog kita. Di blooger untuk melakukannya sangat mudah.
  • login ke blog anda dan akan muncul halaman dasbor
  • pilih Rata Letak untuk mulai mengatur tampilan blog kita
  • pilih Tambah Gadget untuk memasukkan gadget yang ingin ditambahkan, di sana tersedia berbagai gadget yang bisa kita pilih sesuai tema blog kita. Untuk menampilkan jam kodenya disediakan oleh pihak letiga.cari saja yang gratisan misalnya www.clocklink.com
  • kemudian pilih HTML/Java Script
  • minimize dulu jendela anda, dan bukalah jendela baru kemudian pergilah ke alamat berikut www.clocklink.com
  • pilih tampilan jam mana yang anda suka
  • klik View HTML Tag
  • Accept kesepakatan lisensinya
  • Tentukan zona waktunya lalu Copy kode HTML-nya
  • Kembalilah ke jendela yang di minimize dan paste kodenya di sana
  • Simpan
Nah, setelah itu lihat perubahan yang terjadi pada blog kita.

Minggu, 02 Agustus 2009

Teliti Uang yang Anda Terima

Hal ini lah yang sering kita lupa, mengecek keaslian uang yang kita terima. Sebenarnya hal ini sangat mudah dilakukan, tapi terkadang orang sering terlupa entah karena sebegitu senangnya menerima uang, atau memang karena kebiasaan, atau mungkin tidak tahu caranya,biasanya ini terjadi pada orang yang kurang pandai baca tulis atau orang yang usia tua.

Di beberapa media, pemerintah sering kali menyerukan slogan 3D untuk melakukan pengecekan uang, dilihat diraba ditrawang. yaitu DILIHAT jika dilihat terlihat gambar pahlawan di sisi polos selmbar uang, DITRAWANG jika ditrawang akan terlihat anyaman benang, DIRABA jika diraba selembar uang kertas akan terasa kasar. Slogan 3D adalah cara termudah untuk melkaukan pengecekan uang.

Cara lain untuk melakukan pengecekan uang adalah dengan melihatnya di bawah lampu ultraviolet. Dengan menggunakan lampu ultraviolet akan tampak gambar bersinar. Gambar tersebut berbeda di setiap nominal uang. Diantaranya peta Indonesia di nominal 100.000. Gambar orang menari di nominal 50.000. Rumah adat di nominal 10.000. Dan serial numbernya berubah warna dan menyala di setiap nominal uang. Uang palsu akan tampak menyilaukan jika dilihat dengan lampu ultraviolet.

Bagaimanapun cara yang ingin kita gunakan, yang penting adalah lakukan pengecekan setiap anda menerima uang kertas.

Permainanku Dulu Lebih Baik

Waktu itu belum ada yang namanya playstation(PS), Nintendo, dan sebagainya, kaloupun ada yang namanya Game watch aja udah yang paling wah. Jadi dulu kalo bermain adalah permainan tradisional yang kebanyakan dimainkan secara berkelompok. Sodor, Benteng, Genderan (kelereng), ampyang, Dampar, dan Banyak lagi yang lain(pastinya di daerah lain bisa berbeda namanya). Tapi sekarang anak anak lebih senang bermain dengan permainan import. PS, Nintendo, Bom Bom Car, Game online dan apalah itu namanya.

Sebenarnnya kalo dilihat dilihat dari segi manfaat permainan tradisional memiliki manfaat yang lebih ketimbang permainan impor. Dari segi sosial permainan tradisional melatih anak untuk bersosialisasi dengan masyarakat di lingkungan sekitarnya. Selain itu juga melatih kelincahan seorang anak, karena umumnya permainan terdisional mengandalkan kemampuan anak untuk bergerak, mengeksplor keaktifan mereka. dan juga melatih anak untuk berinteraksi dangan alam dimana anak jaman sekarang susah untuk mendapatkan yang satu ini, sulit untuk bercengkrama dengan alam liar, kalaupun ada untuk melakukannya saja mungkin harus bayar, karena semakin sempitnya alam liar dan semakin sempit, semakin sempit terus.

Dari segi dampak yang ditimbulakan permainan impor memiliki lebih banyak dampak negatif terhadap seorang anak, seperti merusak kashatan mata karena terlalu lama melihat layar monitor. Dampak lainnya adalah memerlukan energi listrik untuk melakukannya dimana dunia saat ini tengah dihadapkan pada persoalan krisis energi. Dan satu lagi yang paling penting., harga permainan impor tidak murah. Alatnya harus beli impor, listrik yang digunakan harus bayar, atau mungkin harus menyewa fasilitasnya di tempat rental.

Jadi permainan tradisional itu lebih bermanfaat dan lebih menguntungkan dari pada permainan modern yang kebanyakan diimpor dari luar negeri.

Edit Foto dengan Photoscape


Pengen punya editor photo yang gratis tapi good, yang satu ini bisa jadi pilihan anda, Photoscape. Dilengkapi dengan fitur fitur dengan tampilan yang seru banget. Menggunakan tools yang tidak membingungkan sehigga mudah digunakan terutama bagi yang awam tentang mengedit foto. Fitur-fiturnya antara lain Editor, AniGif, Screen Capture, Combine, dan beberapa fitur lainnya.
Untuk mendaptkan Photoscape anda tidak perlu mengeluarkan isi dompet anda, cukup download di www.photoscape.org. Tapi mungkin bagi anda yang ingin mengungkapkan rasa terima kasih, bisa menjadi donatur bagi organisasi pengembang aplikasi ini.

Sabtu, 01 Agustus 2009

Asyiknya Firefox



Bagi para netter, browsing di internet dapat menggunakan beberapa media seperti IE dari microsoft, Chrome dari google, opera dari safari atau firefox dari mozilla. Biasanya orang lebih tertarik untuk membandingkan kinerja net browser tersebut, Tapi tampilan bagi sebagian orang sangat penting agar browsing tak lagi membosankan dan salah satu browser yang menawarkan tampilan menarik adalah Firefox dengan menklik "tools" dan memilih "adds-ons" kita dapat melihat atau mencari fitur untuk menambah kinerja atau tampilan firefox contohnya add-ons stylish yang dapat merubah tampilan dengan cara download dari home pagenya yaitu userstyles.org dan instal.
maka jika anda penyuka tampilan yang dinamis gunakan saja firefox dan download di mozilla.com

Open Office Pilihan Lain dari Microsoft Office


Bagi anda yang bekerja di perkantoran tenetu tidak asing lagi yang namanya mecrosoft office. Microsoft office di desain untuk mengerjakan tugas tugas perkantoran seperti membuat laporan, undangan, pembukuan, table presentasi dan lain-lain. namun untuk mendapatkan aplikasi kantor dari produsen software raksasa ini anda harus mengeluarkan dana untuk membelinya.

Tapi jika anda ingin mendapatkan aplikasi perkantoran yang cuma cuma serta tidak kalah lengkap fitur yang dimilikinya, anda bisa mencoba Open Office. Open Office seperti halnya Ms Office dilengkapi dengan writer, pengolah tabel, presentasi, drawer, dan bebrapa aplikasi pendukung kegiatan kantor yang lai.

Untuk memperolehnya anda cukup download dari situs resminya www.sun.com atau klik di sini

Winamp "pemutar musik yang handal"


Jika anda senang mendengrkn musik pastilah tau aplikasi pemutar musik yang satu ini. Dengan mendownloadnya gratis anda sudah bisa mendengarkarkan musik dengan fitur fitur seru yang diberikan.

Untuk info lebih lanjut klik di sini



Untuk mendowload silahkan klik di sini

Cari Blog Ini

Blog lain