Sabtu, 15 Agustus 2009

Menggunaan Gmail di Windows Mail dengan POP

Mungkin kita tidak mempunyai internet di rumah sehingga untuk mengecek email yang masuk ke inbok kita harus keluar rumah membawa laptop untuk mencari jaringan wireless atau mungkin untuk berkoneksi ke internet kita menggunakan telepon di rumah kita yang biayanya biasanya agak mahal. Jika Email yang kita gunakan adalah Gmail, Maka kita bisa menggunakan fasilitas POP3 yang disediakan oleh Google Mail untuk mensettingnya ke dalam Windows Mail maka langkahnya dalah sebagai berikut :


  • Aktifkan POP di akun gmail kita. Sign in ke www.gmail.com.

    • Klik Setting di bagian atas halaman Gmail kita. Klik Forwarding and POP/IMAP.

    • Pilih Enable POP for all mail atau Enable POP for mail that arrives from now on.

    • Pilih tindakan yang akan dilakukan pada Gmail messages setelah mengakses POP.

    • Configure your POP client dan klik Save Changes.

  • Buka Windows Mail

  • Klik menu Tools, dan pilih Accounts..

  • Klik Add...

  • Pilih Email Account, dan klik Next

  • Isikan nama anda kemudian klik Next.

  • Masukkan alamat Gmail anda(username@gmail.com) Klik Next.

  • Selanjutnya isikan kolom-kolom yang mucul dengan informasi berikut:

    • Incoming mail server type : POP3

    • Incoming mail (POP or IMAP) server : pop.gmail.com

    • Outgoing e-mail server(SMTP) name : smtp.gmail.com

    • Outgoing server requiresa autentification : enabled

    • klik Next


  • Isikan alamt Gmail anda (username@gmail.com) dan password, lalu klik Next.


  • Centang pada Do not download my e-mail at this time. Klik Finish.

  • Pada jendela Internet Accounts, pastikan pop.gmail.com akun mail telah dipilih, kemudian klik Properties.

  • Pada tab Advanced , masukkan465 pada kolom bagian Outgoing mail (SMTP), kemudian centang bagian This server requires an encrypted connection (SSL).

  • Centang juga pada bagian This server requires an encrypted connection (SSL) di bawah Incoming mail (POP3). pada Incoming mail (POP3) isikan dengan 995.

  • Klik OK dan kita telah selesai, kemudian Close dari jendela Internet Account, klik Send/Recieve untuk mulai melihat email yang masuk ke inbok kita.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Blog lain